Tahu Pepes Telur Asin
Resep kali ini akan membahas tentang Tahu Pepes Telur Asin. Tahu yang terbuat dari kedelai ini mempunyai banyak manfaat dan kandungan gizi yang tinggi. Apalagi dikombinasikan dengan telur asin, selain makin kaya gizi juga akan menambah cita rasa makin menggugah selera, dan hidangan ini cocok disajikan untuk keluarga tercinta. Yuk dicoba resep berikut ini.
Bahan :
- 1 buah tahu cina
- 5 butir telur asin
- 100 cc santan kental
- 5 lembar daun salam
- 5 ruas jari lengkuas
- 10 buah cabe rawit
- Daun pisang
Bumbu:
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ruas jari kunyit
- 2 ruas jari jahe
- 4 buah cabe merah
Cara Membuat :
- Haluskan tahu cina
- Haluskan bumbu
- Campur hingga rata : tahu cina halus, bumbu halus dan santan.
- Siapkan daun pisang dan susun daun salam, lengkuas pada dasar daun pisang, kemudian masukkan adonan tahun, telur asin dan cabe rawit. Bungkus dan sematkan.
- Kukus selama 15 menit.
- Hidangkan.
Title : Resep Dan Cara Membuat Tahu Pepes Telur Asin
Description : Tahu Pepes Telur Asin Resep kali ini akan membahas tentang Tahu Pepes Telur Asin. Tahu yang terbuat dari kedelai ini mempunyai banyak ...