Sosis Gulung Mie Yummy
Sosis Gulung Miedapat anda hidangkan sebagai cemilan ataupun bekal si kecil pergi ke sekolah. Membutnya cukup mudah dan praktis, bahannyapun mudah dijumpai. Cara menghidangkannya bisa dikombinasikan dengan berbagai macam bahan seperti taburan keju, mayonese, saos ataupun bahan lain sesuai selera. Berikut ini resepnya.
Bahan :
- Mie instan 1 bungkus ( rasa ayam )
- Sosis sapi atau sosis ayam 6 buah ( kami menggunakan sosis sapi ) potong 2 atau 3 bagian , kerat kiri dan kanannya
Bahan Pelengkap :
- Mayonese 50 gram
- Saus tomat 1 sendok teh
- Susu kental manis 1/2 sendok teh
- Keju cheddar parut 50 gram ( untuk bahan taburan )
Cara Membuat :
- Pertama-tama rebus mie instan hingga matang , angkat lalu tiriskan .
- Setelah itu tambahkan setengah bagian bumbu mie instan yang kering , aduk hingga rata .
- Kemudian ambil satu buah sosis sapi , lalu lilitkan dengan mie .
- Selanjutnya goreng dengan minyak yang dipanaskan diatas api sedang hingga matang .
- Lalu campur mayonese dengan saus tomat dan susu kental manis , aduk hingga rata .
- Sajikan sosis gorengndengan coretan mayonese dan taburan keju parut .
Title : Resep Dan Cara Membuat Sosis Gulung Mie Yummy
Description : Sosis Gulung Mie Yummy Sosis Gulung Miedapat anda hidangkan sebagai cemilan ataupun bekal si kecil pergi ke sekolah. Membutnya cukup mu...