Kentucky merupakan menu yang banyak di sajikan di restoran-restoran cepat saji, tapi jangan salah kita juga bisa membuatnya sendiri dirumah dengan rasa yang nggak kalah enak dan krispy dari restoran siap saji tersebut. Nah langsung aja dicoba resepnya berikut ini :
Kentucky Fried Chicken
Bahan :
- 1 ekor ayam utuh dibagi menjadi beberapa bagian
- 2 cangkir tepung bumbu
- 8 cangkir shortening ( minyak beku )
- 1 butir telur
- 1/8 sendok teh Bawang Putih bubuk
- 3/4 sendok teh merica bubuk
- 3/4 sendok teh penyedap rasa
- 1 cangkir susu cair
- 2 1/2 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh soda kue
Cara membuat :
- Langkah awal, Panaskan minyak goreng dalam wajan penggorengan
- Campur susu dan telur jadi satu dan aduk sampai tercampur rata, sisihkan
- Campurkan tepung berbumbu, garam, bawang putih bubuk, lada , Penyedap rasa dan soda kue
- Celupkan potongan-potongan ayam tadi kedalam campuran telur dan susu, kemudian lumuri ayam menggunakan campuran tepung kering,
- Celupkan kembali baluran pertama ke dalam campuran telur dan susu, lalu baluri kembali sampai ayam terlapisi dengan baik.
- Terakhir, Goreng potongan ayam yang telah berlapis tepung kedalam miyak yang sudah panas hingga kering dan berwarna kecokelatan
Tips : Untuk mendapatkan hasil ayam yang krispy pastikan minyak untuk menggoreng benar-benar panas dan ayam tercelup dalam minyak panas.
Demikian Resep Dan Cara Membuat Kentucky Fried Chicken yang setitik ilmu bagikan mungkin anda juga ingin mencoba
Resep Dan Cara Membuat Avocado Sandwich, semoga bermanfaat dan terimakasih telah mampir di blog ini
Title : Resep Dan Cara Membuat Kentucky Fried Chicken
Description : Kentucky merupakan menu yang banyak di sajikan di restoran-restoran cepat saji, tapi jangan salah kita juga bisa membuatnya sendiri dirumah...